artikel dari http://www.bola.net/
Bola.net - Maraknya desain retro di dunia mode berimbas pada Manchester United. Para penggawa klub jawara Liga Inggris ini dipastikan bakal memakai kostum dengan desain old school kala mengarungi kerasnya kompetisi, musim depan.
Seperti dilansir The Sun, Manchester United bersama Nike telah mengeluarkan desain kostum baru yang bakal dipakai oleh Setan Merah musim depan. Yang sedikit mengejutkan, desain kostum ini berbeda dari desain kostum tim lain yang cenderung futuristik.
Nike, sebagai penyedia kostum United, merancang sebuah seragam dengan model yang mirip dengan yang dikenakan oleh Steve Coppell dan rekan-rekan dalam musim kompetisi 1980-1981.
Di kostum baru United ini, sponsor resmi mereka sudah berganti. Musim depan, mereka bakal disponsori oleh AON, sebuah perusahaan asuransi yang berpusat di Chicago, Amerika Serikat. Hal ini menyusul telah disepakatinya perjanjian senilai 80 juta Pounds antara pihak United dan AON.
Menurut rencana, kostum tim ini bakal diluncurkan bagi para suporter pada tur pra-musim United di Amerika Serikat, Juli mendatang. Sampai saat ini belum diketahui prediksi penjualan kostum tersebut. Namun, mengingat jumlah suporter United yang sangat besar itu, bisa dipastikan, penjualan kaos ini bakal menambah gemuk pundi-pundi uang Setan Merah.
share on facebook
Kostum Anyar United
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment